Banyak pria yang
belum mengetahui cara untuk merawat kulit dengan baik. kebanyakan dari mereka
gemar mencoba produk pembersih
wajah oil control yang direkomendasikan oleh keluarga dan teman.
Padahal, setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda, sehingga cara
perawatan yang harus dilakukan juga berbeda. Jika Anda memiliki ciri wajah yang
mengkilat di daerah dahi, dagu dan hidung, berarti jenis kulit yang Anda miliki
adalah kulit berminyak.
Selain memilih
pembersih wajah oil control, berikut
kebiasaan baik yang harus Anda lakukan, seperti:
1. Rajin membersihkan wajah di
malam dan pagi hari. Sebenarnya, cara mudah bagi Anda agar wajah bersih tanpa minyak
ialah rajin membersihkan wajah paling tidak dua kali dalam sehari. Kulit
berminyak akan membuat kotoran dan debu mudah menempel di wajah. Oleh sebab
itu, jangan pernah malas membersihkan wajah.
2. Gunakan moisturizer yang memiliki kandungan SPF. Apakah Anda sering
melakukan aktivitas di luar ruangan? melakukan aktivitas di luar ruangan dapat
memperparah masalah kulit wajah. Oleh sebab itu, lindungi kulit Anda dengan
pembersih wajah yang memiliki kandungan SPF.
3. Pilih produk yang tepat.
Bagi si pemilik wajah berminyak, memilih produk pencuci wajah yang tepat adalah
sebuah kewajiban, jangan sampai produk yang Anda pilih malah membuat wajah
menjadi semakin terlihat berminyak.
Sebenarnya, apa
yang menjadi penyebab wajah menjadi berminyak? Penyebab yang paling umum adalah
pergantian musim, karena pergantian musim yang berada di Indonesia dapat
membuat wajah menjadi berminyak. Perubahan musim yang membuat wajah menjadi
semakin terlihat berminyak adalah dari cuaca panas ke dingin.
Selain perubahan
cuaca, udara yang semakin naik juga menjadi salah satu penyebabnya. Tingginya
suhu udara membuat produksi minyak yang berada di dalam tubuh menjadi semakin
meningkat, contohnya ketika Anda sedang berolahraga di lapangan, wajah akan
terkena panas sinar matahari, dan akhirnya minyak-minyak di wajah pun muncul.
Selain
menggunakan produk pembersih wajah, jangan lupa merawat tubuh. Kunjungi https://www.niveamen.co.id/panduan-perawatan-kulit/tubuh/Local/id/grooming-Indonesia/roll-on-vs-spray agar bau harum tetap tercium dari tubuh
Anda.
Sebenarnya sama kek wanita ya mba Manda, kudu sering membersihkan wajah. Tapi cowok-cowok disekitar kita (suami dan anak-anak) cuek. Yang penting kena air wudhu. Duh...sebel kan kan sudah ngomong gini.
ReplyDeletetapi suamiku rajin cuci muka loh, mukanya mulus haha
Delete