Tuesday, 3 November 2020

HP Android Samsung Galaxy a71

Samsung galaxy a71 merupakan penerus dari Samsung galaxy a70. Bagi kalian ketika mendengar merk Samsung pasti yang ada di fikiran kalian adalah hp android dengan kualitas yang oke. Samsung galaxy a71 ini bisa menjadi rekomendasi kamu ketika ingin membeli hp android. Berikut adalah review dari hp Samsung galaxy a71.

1.     Kamera

Samsung Galaxy A71 ini mempunyai kombinasi empat kamera di bagian belakang hpnya. Kamera pertama adalah kamera utama yang memiliki ukuran sebesar 64 MP yang menggunakan sensor Samsung ISOCELL Bright GW1 dengan teknologi Tetracell Quad Bayer. Pada kamera kedua hp ini merupakan kamera ultra-wide 12 MP. Lalu kamera ketiga merupakan kamera makro 5 MP. Dan terakhir kamera keempat adalah kamera untuk memberikan efek kedalaman, berupa kamera dengan sensor 5 MP.

Pada kamera utama hp ini adalah kamera dengan ukuran sebesar 64 MP dengan hasil jepretan yang bagus, serta detail dari hasil fotonya tergolong cukup baik dengan rentang dinamis yang tergolong baik.  Jika kamu memotret dengan kamera utama yang berukuran 64 MP ini, maka hasil foto yang didapat adalah dengan ukuran 16 MP karena teknologi Quad Bayer. Tapi tersedia juga mode 64 MP dan hasilnya tergolong baik. Untuk kamera ultra-wide dari hp ini adalah sebesar 12 MP dengan hasil foto yang cukup baik dengn hasil foto yang memiliki detail dan ketajaman yang baik.

2.     Desain

Samsung Galaxy A71 ini mempunyai  besar 6,7″, ukurannya ini dirasa cukup besar tapi ketika kamu memegang dan menggenggam hp ini kamu tidak akan merasa  hp ini terlalu besar dan dirasa cukup.  Karena hp ini memiliki ketipisan yang sangat tipis, yaitu hanya 7,9 mm. untuk bagian belakang hp ini  terbuat dari plastik polycarbonate dengan motif diamond yang tampilannya sangat oke dan menarik. Tampilan hp ini sangat cocok bagi kamu yang suka model unik dan eye catching. Samsung Galaxy A71 ini mempunyai tiga varian warna yang bisa dipilih sesuai selera kamu, yakni warna Prism Crush Black, warna Silver dan warna Blue.

3.     Baterai

Baterai hp ini memiliki kapasitas 4500 mAh. Dan hp ini dapat tahan seharian tanpa kamu charge dengan pemakaian berat, sementara pemakaian ringan hp ini dapat bertahan tanpa charge lebih dari sehari. Hp ini juga dilengkapi dengan fitur fast charging 25 w. untuk kamu mengisi penuh baterai hp ini hanya membutuhkan waktu 80 menitan.

4.     Performa

Samsung Galaxy A71 ini mempunyai RAM sebesar 8 GB, dan memori internal sebesar 128 GB, juga bisa kamu sertai dengan microSD hingga 512 GB dengan slot khusus. Untuk Samsung Galaxy A71 yang rilis di Indonesia disertai dengan chipset Snapdragon 730G. Chipset ini adalah chipset yang dibangun dengan proses fabrikasi 8 nm. Di dalam chipset ini terdapat prosesor Octa-core (2×2.2 GHz Kryo 470 Gold & 6×1.8 GHz Kryo 470 Silver) dan GPU Adreno 618. Bagi kamu yang suka game, hp ini cukup cocok untuk kamu, karena Snapdraon 730G memiliki beberapa fitur ekslusif yang dapat mendukung kamu ketika bermain game, contohnya seperti akan mempengaruhi kekayaan warna pada tampilan game yang dihasilkan dan mampu menampilkan hingga 1 miliar warna, lalu dapat mengoptimalkan sinyal wifi kamu ketika bermain game atau ketika kamu sedang live di social media kamu.

 

 

Post a Comment

Terimakasih sudah meluangkan waktu untuk membaca catatan saya, semoga bermanfaat ya ^^
Mohon komennya jangan pakai link hidup, :)